Kanalpos.com, Palembang – Babinsa Kelurahan Kemang Manis, Koramil 418-01/Makrayu, Serka Roni dan Serka Iwan, menghadiri sekaligus mengikuti acara peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Senin (3/2/2025).
Acara Isra’ Mi’raj ini, dilaksanakan di Masjid Amalia, Jalan Kemang Manis, Kelurahan Kemang Manis, Kecamatan Ilir Barat II, Kota Palembang.
Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua Masjid Amalia Bapak Jumedi Abdul Rozak, penceramah Bapak Ustad Muhamad Roni, Bhabinkamtibmas Bripka Sitorus dan para jemaah.
Serka Roni, didampingi Serka Iwan mengatakan, selaku Babinsa, kita aktif mengikuti semua kegiatan/acara yang ada di wilayah binaan. Salah satunya, menghadiri acara keagamaan, yaitu peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.
“Selain untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, hadirnya kita dalam acara ini juga untuk menjalin komunikasi serta silaturahmi dengan Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan warga binaan,” katanya.
“Hal ini penting dilakukan, agar nantinya selalu terjalin hubungan yang harmonis, guna mendukung tugas kita di wilayah binaan,” pungkasnya. (*)