Kanalpos.com, Palembang – Danramil 418-03/Plaju, Kapten Czi Jhunaidi, diwakili Babinsa Kelurahan Tangga Takat, Serka Martin, menghadiri kegiatan donor darah, Kamis (13/2/2025).
Kegiatan donor darah ini, dilaksanakan di Aula Kompi Yonzikon 12/Kj,
Jalan D.I Panjaitan, RT 28, RW 10, Kelurahan Tangga Takat, Kecamatan Seberang Ulu II, Kota Palembang.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Danyon Zikon 12/Kj Lettu Czi Jumali, Danki Yonzikon 12/Kj
Kapten Czi R. Damanik, Kapolsek Seberang Ulu II, diwakili AKP Sucipto dan para peserta donor darah.
Donor darah ini, dilaksanakan dalam rangka HUT ke-79 Persit Kartika Candra Kirana (KCK) Ranting 2 Yinzikon PG Mabesad.
Serka Martin mengatakan, bahwa kegiatan donor darah ini bukan sekadar kegiatan sosial, tetapi juga wujud nyata solidaritas, persaudaraan, dan kesetiakawanan sosial yang harus terus dijaga.
“Tindakan kemanusiaan yang dilakukan hari ini, tidak ternilai harganya. Para pendonor layak disebut sebagai pejuang kemanusiaan. Semoga ketulusan niat ini mendapatkan berkah dan pahala dari Tuhan Yang Maha Kuasa,” kata Serka Martin. (*)